Halaman

    Social Items

Kenapa Jahitan Kain Bisa Berkerut Dan Tidak rapi

Kenapa Jahitan Kain Bisa Berkerut Dan Tidak rapi,-Salam menjahit semuanya dalam kesempatan kali ini saya akan memberikan tips bagaimana caranya untuk membuat jahitan nanti tidak akan berkerut dan rapi.

1. Langkah pertama.
Untuk melakukan pembenahan sobat bisa langsung ngecek pada bagian jarumnya kemungkinan pada bagian jarumnya yang lancip itu sedikit agak tumpul. Nah disitulah yang menyebabkan jahitan sobat jadi berkerut jadi yang jelas jarum jahit tadi wajib untuk diganti agar jahitan menjadi rapi kembali.

2.Kemudian langkah kedua
Sobat bisa merubah tension tempat setelan benang kemungkinan pada tension tersebut kurang kencang setelannya. Biasanya setelah dipakai jahit dengan bahan kain yang agak tebal kemudian sobat langsung mengerjakan jahitan dengan bahan kain satin yang tipis jadinya jahitan sobat pasti berkerut.
 Kenapa Jahitan Kain Bisa Berkerut Dan Tidak rapi Kenapa Jahitan Kain Bisa Berkerut Dan Tidak rapi
www.caramenjahitpakaian.blogspot.com
Nah caranya bagaimana untuk membenahi caranya setelan atau tension sobat kencangkan sedikit-sedikit sambil menjahit lakukan perlahan lahan jika kurang kencang sobat bisa kencangkan lagi sampai jahitan terlihat bagus setelannya.

Nah demikianlah sedikit tips dari saya semoga bisa bermanfaat untuk belajar menjahit pakaian yang apik, terimakasih atas kunjungan sobat..

Kenapa Jahitan Kain Bisa Berkerut Dan Tidak rapi

Penyebab dan Cara Mengatasi Mesin Jahit Tidak Mau Berjalan

 Penyebab dan Cara Mengatasi Mesin Jahit Tidak Mau Berjalan Penyebab dan Cara Mengatasi Mesin Jahit Tidak Mau Berjalan


Penyebab dan Cara Mengatasi Mesin Jahit Tidak Mau Berjalan,- Saat kita hendak menjahit sesuatu namun tiba-tiba mesin jahit tersedak dan tidak mau berjalan, hal itu juga akan merusak hasil jahit kita bukan? dan pasti banyak yang belum kenapa mesin sering tiba-tiba tidak mau berjalan. Mesin jahit memang tak selamanya berjalan dengan baik, pasti ada saja halangannya bukan ?

Nah kali ini saya akan memberitahukan kepada anda penyebab dan cara mengatasi mesin jahit yang sering tidak mau berjalan :

1. Mesin Tidak Lancar dan Berisik. 
Penyebab dari gangguan ini terjadi karena kurang minyak pelumas pada mesin jahit, selain itu pelumas yang digunakan tidak bermutu baik. Adanya benang-benang yang lepas menyangkut pada mesin dan juga penumpukan debu dan sisa serat kain pada gigi mesin. Perbaikan pada gangguan tersebut di mulai dari membersihkan mesin dari serat-serat kain dan benang yang tertinggal dengan kuas atau sikat. Memberikan minyak pelumas pada throat plate (penutup gigi) dengan pelumas yang berkualitas baik.

2. Benang Jahitan Atas Sering Putus 
Menjahit dari arah yang salah akan menyebabkan benang jahitan menyangkut. Selain itu, pemasangan jarum yang terlalu ke bawah bisa menyebabkan ketenganan benang yang terlalu besar dan mudah putus. Kedua hal ini adalah faktor mengapa benang jahitan atas sering putus. 
Inilah solusi yang bisa dicoba: 
  • Memastikan putaran roda mesin tidak terbalik mesik untuk sesaat (beberapa putaran)
  • Memastikan posisi jarum pada mesin sudah sesuai dengan tempatnya
  • Menyesuaikan nomor benanf dan nomor jarum sesuai dengan kain yang hendak dijahit.
3. Benang Jahit Bawah Sering Putus 
Penyebab gangguan antara lain benang bawah digulung pada spul/kumparan dengan tidak rapi, tegangan benang pada sekoci terlalu besar, atau putaran benang bawah kebalik (seharusnya putaran kumparan benang berlawanan arah jarum jam), atau sebab lain jalur benang tidak sempurna melewati rumah sekoci. 
Dan inilah solusinya: 
  • Periksa pemasangan spul benang pada sekoci, bila benang ditarik pastikan arah putaran spul berlawanan arah jarum jam
  • Pastikan jalur benang bawah sudah terpasang melewati rumah sekoci dengan benar
4. Benang Jahitan Bawah Sering Putus 
Biasanya hal ini terjadi karena benang bawah pada spul/kumparan digulung dengan asal-asalana, tegangan benang pada sekoci terlalu besar, atau putaran benang bawah terbalik. Jenis jarum tidak sesuai dengan kain yang digunakan. Setelah selesai menjahit kain ditarik kearah yang salah. 
Dan inilah caranya untuk memperbaikinya: 
  • Ganti jarum, sesuikan antara benang jahit, jarum dan kain
  • Pasanglah jarum pada tempat yang tepat
  • Kendurkan tegangan dengan memperhatikan keseimbangan antara benang atas dan benang bawah jahitan.
5. Kain Hasil Jahitan Mengerut Tidak Merata 
(kerutannya loncat-loncat) Penyebab dari gangguan ini karena jarum mesin jahit sudah tumpul, sudah tidak tajam lagi. Ketika jarum jatuh disela kain yang dijahit, hasilnya jahitan normal. Tetapi ketika jarum yang tumpul tepat jatuh pada posisi benang anyaman kain, maka kain akan tertarik ikut benang tumpul, dan terjadi kerutan, karena itu kerutannya meloncat-loncat. 
Dan inilah solusinya: 
  • Ganti jarum mesin jahit dengan yang masih tajam, jarum mesin yang berkualitas lebih lama tajamnya.
  • Mengendurkan tegangan dengan cara memerhatikan keseimbangannya dengan benang jahitan bawah
  • Menyesuaikan teganan benang atas dan bawah
  • Menyesuaikan benang jahit, jarum, dan jenis kain yang dipakai
6. Pergerakan Kain Tidak Lancar
Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, meliputi banyaknya serat kain yang menumpuk di sekitar gigi penyuap serta tinggi rendahnya gigi penguap yang tidak sesuai. Akibatnya ketegangan benang atas dan bawah bisa seim-bang tetapi terlalu kuat ketegangan benangnya, hasil jahitan yang terlalu kuat bisa membuat kain hasil jahitan berkerut-kerut merata sepanjang jahitan. 
Dan inilah solusinya: 
  • Periksa kembali sekoci mesin, pastikan posisi benang bawah sudah mapan tidak terlalu seret tarikannya
  • Putar ke kiri pengatur ketegangan benang atas sampai keseimbangan
  • Membersihkan gigi penyuap dan memberikan pelumas (segera tutup dengan cepat setelah melakukannya)
  • Mengatur mekanisme dan knop gigi penyuap.
Nah jadi itulah penyebab mesin jahit anda sering mati dan tidak  mau berjalan, semoga bisa bermanfaat untuk kalian :)

Penyebab dan Cara Mengatasi Mesin Jahit Tidak Mau Berjalan

Macam-Macam Kerusakan Mesin Jahit dan Cara Mengatasinya

Macam Kerusakan Mesin Jahit dan Cara Mengatasinya Macam-Macam Kerusakan Mesin Jahit dan Cara Mengatasinya


Macam-Macam Kerusakan Mesin Jahit dan Cara Mengatasinya,- Mesin Jahit memang tak selamanya berjalan dengan lancar, pasti ada saja kendala yang terjadi dan kita kadang tidak tau kenapa bisa rusak bahkan tidak tau juga cara mengatasinya. Nah kali ini saya akan menjelaskan beberapa kerusakan yang sering terjadi pada mesin jahit anda.

1. Mesin Jahit Macet 
Mesin jahit macet tidak bisa menjahit disebabkan adanya benang kusut dan nyangkut di needle hook (batang jarum). Selain itu mungkin juga disebabkan adanya penumpukan debu dan sisa serat kain pada gigi mesin. Perbaikan pada gangguan tersebut di mulai dari membersihkan mesin dari serat-serat kain dan benang yang tertinggal dengan kuas atau sikat. Memberikan minyak pelumas pada throat plate (penutup gigi) dengan pelumas yang berkualitas baik. 

Langkah Kerja Perbaikan Mesin Jahit Macet 
  • Lepaskan benang jahit dari jahitan. 
  • Buka tutup sekoci. 
  • Putar kepala mesin/hand wheel dengan arah maju mundur dengan menggunakan tangan. 
  • Ambil dan bersihkan benang yang tersangkut atau kusut pada rumah sekoci dan sekitarnya.
  • Nyalakan mesin jahit untuk mencobanya.
2. Benang Jahit Bawah Sering Putus 
Penyebab gangguan : benang bawah digulung pada spul/kumparan dengan tidak rapi, tegangan benang pada sekoci terlalu besar, atau putaran benang bawah kebalik (seharusnya putaran kumparan benang berlawanan arah jarum jam), atau sebab lain jalur benang tidak sempurna melewati rumah sekoci. 
Cara Mengatasinya :
  • Periksa pemasangan spul benang pada sekoci, bila benang ditarik pastikan arah putaran spul berlawanan arah jarum jam.
  • Pastikan jalur benang bawah sudah terpasang melewati rumah sekoci dengan benar
3. Mesin Jahit Berisik 
Mesin jahit bersuara keras atau berisik disebabkan karena minyak tidak menempel di batang jarum. Hal ini terjadi karena kualitas minyak yang dipakai tidak bagus. Biasakan untuk selalu menggunakan minyak mesin jahit yang berkualitas bagus. Selain itu bersihkan juga mesin jahit dari serat-serat kain dan juga benang yang biasanya tertinggal di sekitar gigi mesin jahit. Gunakan kuas untuk hasil yang lebih bersih, bila perlu gunakan minyak pelumas pada penutup gigi.

4. Hasil Jahitan Tidak Kuat/Kendur
Penyebab gangguan : karena benang atas dan bawah tidak seimbang (kencang sebelah). 
Cara Mengatasinya :
  • Sesuaikan tegangan benang atas menjadi seimbang dengan tegangan benang bawah 
  • Bila benang atas kendur, putar ke kanan pengatur tegangan benang atas, sampai hasil jahitan kuat dan kenceng rata. 
  • Bila benang atas terlalu kenceng, putar ke kiri pengatur tegangan benang atas, sampai hasil jahitan kuat dan kenceng rata. 
  • Hasil jahitan bisa kuat dan rata bila ketegangan benang atas dan ketegangan benang bawah seimbang, sama seretnya, pada tingkat keseretan yang pas.
5. Kain atau Bahan Mengkerut Seacar Merata
Bahan berkerut tidak licin pada ketika di jahit sanggup disebabkan lantaran lebar setikan terlalu besar, tekanan sepatu ke materi atau kain kendor, tegangan benang atas dan benang bawah ukuran dan jenisnya berbeda atau kain yang di jahit terlalu tipis dan lembut. Akibatnya ketegangan benang atas dan bawah bisa seim-bang tetapi terlalu kuat ketegangan benangnya, hasil jahitan yang terlalu kuat bisa membuat kain hasil jahitan berkerut-kerut merata sepanjang jahitan.
Cara Mengatasinya :
  • Periksa kembali sekoci mesin, pastikan posisi benang bawah sudah mapan tidak terlalu seret tarikannya 
  • Putar ke kiri pengatur ketegangan benang atas sampai keseimbangan ketegangan benang serasi dengan benang bawah.
6. Hasil Jahitan Loncat 
Hasil setikan mesin menjahit kadang loncat-loncat tidak terjahit hal ini dapat disebabkan oleh hal-hal sebagai berikut. 
  • Salah menggunakan jarum. Untuk mengatasi hal tersebut pastikan jarum yang anda gunakan adalah jarum yang sesuai. Jarum standar mesin jahit portable sama dengan jarum standar mesin jahit hitam model lama atau kuno. 
  • Jarum bengkok atau tumpul. Solusi: ganti dengan jarum yang kondisinya bagus. 
  • Jarum terlalu kecil ukurannya. Untuk mengatasi hal tersebut ganti atau gunakan jarum dengan ukuran yang lebih besar. Jarum standar biasanya berukuran atau bernomor 14. 
  • Tension benang atas terlalu kencang. Untuk mengatasi hal tersebut kurangi ukuran atau nomor tensionnya sampai didapatkan setting yang tepat. 
  • Pemasangan jarum tidak benar. Cara mengatasi hal tersebut dengan cara melepaskan jarum dan kembali pasang jarum dengan benar. 
  • Jarum dan benang atas tidak cocok. Cara mengatasi dengan menggunakan jarum standar untuk mesin jahit portable multifungsi dan gunakan benang yang biasa dipakai untuk menjahit dengan kualitas yang baik. 
  • Pemasangan benang atas tidak benar. Cara mengatasinya dengan cara melepaskan benang atas dan kembali pasang benang atas dengan benar. 
  • Tekanan sepatu ke bahan atau kain kendor. Silahkan atur atau adjust tekanan sepatu ke bahan sampai tekanannya "tepat" kencang.
Nah itulah beberapa kerusakan yang sering terjadi pada mesin jahit anda dan cara mengatasinya, semoga bisa bermanfaat ya. Terimakasih sudah mampir ke article kami.

Macam-Macam Kerusakan Mesin Jahit dan Cara Mengatasinya