Halaman

    Social Items

Bagian yang tidak terpisahkan dari celana pria adalah tali celana, fungsi utama dari tali ini adalah sebagai penahan ikat pinggang atau sabuk agar tidak keluar posisinya dari band pinggang celana. besar dari tali celana ini sekitar 1 cm dengan panjang standar setelah di pasang di ban pinggang adalah 5 cm.

tali celana yang bagus adalah yang gepeng sempurna saat di pegang, tentu saja untuk membuat tali agar bisa gepeng sempurna ini ada tekhnik nya, dan biasanya tidak di ajarkan di tempat kursus, saya juga dulu saat kursus tidak di ajarkan cara membuat tali ini mungkin juga karena saat itu saya kursus menjahit khusus pakaian wanita jadi bukan bagian dari kurikulum, saya baru mendapatkan tekhnik ini saat bekerja di tailor milik orang aceh.

untuk banyak nya tali yang di pasang pada band pinggang celana, tergantung dari lingkar pinggang, jika lingkar pinggang celana 90 cm ke bawah maka banyaknya tali celana yang harus di pasang adalah 6 buah, tetapi jika lingkar pinggang celana lebih dari 90 cm, maka tali celana yang harus di pasang adalah 7 buah, sedangkan untuk pembuatannya sendiri adalah sebagai berikut:

  • siapkan kain peralatan untuk tali kemudian jahit kain tersebut dengan lebar sekitar 1,2 cm, kemudian gunting dengan memberikan lebihan sekitar 3 mili

  • agar mudah dalam membalik tali, gunakan alat berupa kawat yang ujungnya runcing, anda bisa menggunakan kawat dari bekas payung, saat membalik tali ini, usahakan untuk membelah ke kiri dan ke kanan lebihan jahitan yang 3 mili tadi

  • jika sudah di balik, atur posisi sambungan jahitan yang pertama berada di tengah dengan lebihannya terbelah ke kiri dan kanan, selanjutnya jahit bagian kiri dan kanan tali ini tepat pada pinggiirannya.

  • gunting lah sebanyak 6 buah dengan panjang masing-masing 10 cm

  • selanjutnya Anda tinggal memasangkan tali ini ke pinggang celana

Baca : cara membuat band pinggang celana pria

Jika di garmen, pembuatan tali celana ini bisa dengan menggunakan mesin overdeck yang biasa di gunakan untuk mengelim kaos, tentunya hasil lebih cepat dan rapi, tapi dari segi kekuatan masih kalah dari cara yang saya jelaskan di atas

Agar lebih jelas bagaimana prosesnya. Silahkan anda lihat video berikut ini



Jika masih bingung dengan penjelasan yang saya sampaikan di atas, silahkan tonton saja tutorial ini dalam bentuk video yang sudah saya unggah di youtube, dan jangan lupa untuk berlangganan chanel nya, Silahkan menontonnya disini
demikianlah cara untuk membuat tali yang bagus standar tailor, semoga bisa bermanfaat dan terima kasih atas kunjungannya, silahkan membaca artikel saya yang lainnya.

cara membuat tali celana gepeng sempurna



Saat sedang memakan kue pia, saya kedatangan seorang pelanggan menjahit yang membawa 3 potong pakaian berupa baju dan celana seragam, dia meminta kepada saya untuk memasang bet lokasi pada baju seragam sekolah warna putih dan pramuka, sementara untuk celana pramuka nya dia meminta agar mengecilkan bagian pinggang nya karena kebesaran.


Untuk memasang bet lokasi pada seragam sekolah tidak akan saya jelaskan cara nya pada tutorial kali ini karena sudah pernah saya berikan beberapa waktu yang lalu. Yang akan saya bahas pada postingan kali ini adalah bagaimana cara mengecilkan lingkar pinggang celana seragam secara cepat namun rapi.


Sebelum melangkah ke proses pengerjaan nya, disini saya akan menjelaskan sedikit tentang cara memasang ban pinggang celana. Jadi untuk memasang ban pinggang ini ada 2 cara yang bisa di gunakan.

Yang pertama adalah kita menyatukan ke empat bagian kain celana baik depan maupun belakangnya, memasang resletingnya. Baru kemudian ban pinggang di pasangkan ke lingkar pinggang tersebut.

Yang kedua adalah kita menyatukan sebelah bagian kiri atau kanan kain celana depan dan belakang lalu memasangkan ban pinggangnya setelah itu baru bagian belakang antara celana bagian kiri dan kanan di satukan dan resleting di pasang.

Apabila kita mendapat jahitan permak mengecilkan celana dengan kelebihan yang harus di buang sekitar 10 cm, maka kita bisa menggunakan cara kedua ini untuk pengerjaannya. Cara ini mempunyai kelebihan yaitu lebih cepat sehingga bisa menghemat waktu jika di bandingkan cara pertama.

Dan di sini saya akan memberikan tutorial kepada Anda bagaimana cara pengerjaannya, untuk itu berikut ini adalah langkah pengerjaannya, silahkan di simak.



Pertama kita buka tali gesper celana bagian belakang dan taruh di tempat yang aman agar tidak hilang saat nanti di pasang kembali, jika Anda berminat mengetahui cara membuat tali gesper celana yang gepeng sempurna bisa membaca artikel saya yang lalu




Setelah itu kita buka sebagian ban pinggang di bagian belakang. Ban pinggang yang terjahit pada bagian sambungan kain celana kita buka juga sedikit



lalu kita jahit kembali sebelah bagian ban pinggang tersebut ke kain celana. Namun kali ini lebihan kain celananya jangan sampai terjahit, caranya adalah kita jahit sampai batas yang di berikan tanda.



jika sudah dijahit lebihan kain celana lipat ke atas, lalu jahit kembali ban pinggang tepat pada pinggir lebihan



Sehingga hasil dari jahitan adalah seperti berikut, lebihan celana bagian belakangnya tidak terjahit.



Setelah itu kita berikan tanda dengan kapur jahit sesuai ukuran yang di kehendaki, pada contoh disini saya memberikan tanda 5 cm. setelah tanda di berikan selanjutnya lipat sambungan celana seperti terlihat pada gambar lalu berikan jarum pentul pada sisi jahitan sambungan antara ban pinggang dengan kain celana, agar posisi ban nanti nya tepat bertemu. Kemudian mulailah menjahit dari ujung atas sampai bagian bawah selangkangan, standarnya harus di lakukan jahitan sebanyak 3 kali bolak balik agar kuat, namun Anda bebas mau menjahitnya berapa kali pun.



Setelah di jahit selanjutnya kita gunting dan sisakan lebihan sebesar 3 cm untuk cadangan sewaktu-waktu celana tersebut ingin di besarkan kembali



Di bagian selangkangan kita buang sisa jahitan lama yang masih ada.



Setelah itu lakukan pengobrasan pada kedua bagian ujung lebihan , agar tidak terurai benangnya setelah lama di gunakan.



Pada bagian ban pinggang, lipatlah seperti pada gambar kemudian jahit, maksud dan tujuannya adalah agar kelihatan rapi saat ban pinggang tersebut di jahit nantinya.



Setelah itu lipat ban pinggang sehingga menutupi ujung lingkar pinggang, berikanlah jarum pentul pada bagian sambungan tengahnya agar posisinya tidak berubah, lalu jahit tindas pada bagian sisi nya.



Setelah itu pasang kembali tali gesper celana tersebut seperti pada gambar, saya sudah pernah memberikan tutorial bagaimana cara memasang tali gesper ini, jika Anda berminat untuk mengetahuinya silahkan membaca artikel saya yang sebelumnya.




pada proses tersebut maka proses mengecilkan ban pinggang celana ini sudah selesai, dan hasil akhirnya adalah seperti gambar di bawah ini.



Karena semua jahitan sudah selesai maka tinggal saya lipat dan masukan kedalam kantong plastik, siap di ambil oleh yang punya.



Dan saya pun bisa meneruskan memakan kue pia yang tadi tertunda.



Sedangkan jika  Anda ingin mempelajari bagaimana cara untuk mengecilkan celana menggunakan cara yang pertama, Anda bisa membacanya di postingan saya yang lama.


Demikianlah cara mengecilkan ban pinggang celana secara cepat namun rapi, semoga bisa bermanfaat untuk Anda, dan terima kasih atas kunjungannya di blog ini, baik itu yang tanpa sengaja nyasar kesini maupun yang sudah pernah berkunjung. Silahkan membaca tutorial saya yang lainnya, dan jika di rasa bermanfaat silahkan membagikannya ke teman-teman Anda yang lain.

Cara mudah dan cepat dalam mengecilkan lingkar pinggang celana



Kota Bogor sedang di guyur hujan lebat saat saya mulai mengerjakan jahitan ini, sebuah celana warna hitam yang rusak resleting nya dan minta di ganti, dan juga ingin di tambahi tali gesper pada ban pinggangnya, kata yang punya celana ini akan di gunakan untuk bekerja pada esok hari.




Karena proses mengganti resleting sudah pernah saya bahas pada artikel yang lalu maka pada postingan kali ini saya akan membahas bagaimana membuat dan memasang tali gesper pada ban pinggang celana tersebut.

Tali gesper celana yang bagus adalah yang gepeng sempurna, saya sudah memberikan tutorial nya pada artikel sebelumnya, jika Anda belum bisa membuatnya silahkan membaca nya.


Karena pada celana tidak ada bahan sisa untuk di buat tali gesper, maka saya membuatnya dari bahan lain yang sama warna nya, saya membuatnya sebanyak 5 buah.



Kemudian setelah selesai membuat tali gesper, saya melakukan penandaan pada ban celana dengan kapur jahit untuk tanda tali tersebut akan di pasang nantinya.



Sebenarnya standarnya tali gesper ini di di jepit oleh ban celana, tapi karena celana tersebut merupakan celana yang sudah jadi maka tali gespernya tinggal kita tempelkan saja di atasnya. Cara nya  yang pertama kita jahit tali gesper tersebut pada bagian atas ban pinggang dengan jarak sekitar 1 cm dari ujung atas



Selanjutnya kita balik sehingga menghadap ke atas tali gesper kemudian jahit pada bagian paling ujung tepat di pinggir ban pinggang menutupi ujung tali gesper



Setelah itu balik kembali tali gesper sehingga menghadap ke bawah lalu jahit pada kain celana dengan jarak lebar sebesar 4 cm, untuk celana pria 5 cm.



Kemudian kita gunting ujung sisa kelebihan tali gesper tersebut.



Dan berikut ini hasil pemasangan untuk bagian depan



Untuk bagian belakang saya pasang sebanyak 3 buah



jadi total tali gesper yang di pasang adalah 5 buah jika lingkar pinggangnya besar bisa di pasangi tali gesper sebanyak 6 sampai 7 buah. Demikian cara yang saya lakukan untuk membuat dan memasang tali gesper pada celana wanita ini, semoga bisa bermanfaat dan terima kasih atas kunjungannya.

membuat dan memasang tali gesper celana kerja wanita warna hitam



Musim tahun ajaran baru adalah saat saat yang sibuk bagi tukang jahit, karena saat itu banyak pelanggan jahit yang menjahit seragam sekolah, baik membuat baru, atau pun hanya permak semacam memasang badge, membesarkan atau mengecilkan seragam tersebut.

Demikian juga yang terjadi pada saya, sudah dua minggu ini order jahitan seragam terus saja ada, seperti celana seragam yang saya jadikan objek untuk tutorial kali ini, yang mana celana ini mempunyai lingkaran pinggang yang lebih besar dari pinggang orang yang akan memakainya, sehingga harus di permak dengan cara di kecilkan pada bagian tersebut.

Untuk mengecilkan pinggang celana yang kurang dari 10 cm, kita bisa mengecilkan hanya pada bagian belakang dari celana itu, tapi jika lebih dari 10 cm maka bagi lah pada beberapa tempat yaitu selain dibelakan juga pada sisi celana sedangkan jika lingkar pinggang yang akan kita permak lebih dari 20 cm maka terpaksa kita harus membongkar juga risleting pada bagian depan celana dan mempola ulang celan tersebut.

Pada kesempatan kali ini besar lingkar pinggang celana yang akan di permak kurang dari 10 cm, yaitu hanya 8 cm, maka hanya bagian belakang saja yang perlu di kecilkan, untuk lebih jelas bagaimana prosesnya, berikut ini adalah langkah-langkah pengerjaannya:


  • Pertama bukalah secukupnya bagian belakang celana, lepaskan juga tali band dan simpan di tempat yang mudah terlihat agar tidak kesulitan saat akan di pasang kembali nanti






  • Setelah itu berikan tanda dengan kapur pada bagian belakang celana dan pada band pinggang dengan ukuran setengah dari ukuran yang akan di kecilkan kemudian jahit., jika lebihan kain lebih dari 4 cm maka guntinglah sebagian.





  • Setelah itu obras bagian yang digunting tadi agar benang ujung kain tidak terurai setelah beberapa lama di pakai





  • Kemudian pasang kembali tali celana pada bagian belakang celana tersebut. standar pemasangan adalah 3 cm dari kiri dan kanan jahitan sambungan belakang




  • Jahit  kain band pinggang pada bagian luar celana





  • Balik kemudian tindas band celana bagian dalam dari luar tepat pada sisi jahitan yang pertama





  • Jahit ujung tali celana pada ujung atas band pinggang dengan kuat agar tidak mudah lepas saat di pasangi sabuk.





  • Hasil akhir jika di lakukan dengan benar akan terlihat seperti pada gambar berikut ini, agar lebih rapi bisa di setrika




Cara diatas bisa Anda gunakan untuk mengecilkan semua jenis dan model celana pantaloon, sedangkan untuk mengecilkan pinggang celana jeans berbahan dasar denim akan saya bahas pada tutorial selanjutnya

Demikianlah cara mudah untuk permak mengecilkan ukuran pinggang celana yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini, semoga bermanfaat dan silahkan di praktekan, jangan lupa untuk membaca artikel saya yang lain dan sampai jumpa pada tutorial berikutnya.

 

cara permak celana yang kebesaran pada lingkar pinggang



Ban pinggang celana merupakan bagian yang paling atas dari sebuah celana, pada celana pria biasanya terdapat tali gesper  yang di jahit pada beberapa titik untuk penahan sabuk agar tidak lepas. Dalam pemasangan dan penyelesaian ujung celana ini ada beberapa cara yang bisa di gunakan.


Cara yang paling mudah dan cepat dalam penyelesaian ujung ban pinggang ini adalah dengan hanya menjahit bagian ujungnya untuk kemudian di balik lalu di jahit pada bagian bawahnya.

Penyelesaian seperti ini bisa untuk celana seragam sekolah, celana wanita dan rok sedangkan untuk celana pria formal seperti celana pantaloon jangan menggunakan cara tersebut, karena kurang rapi dan tidak standar

Kebetulan saya mendapatkan jahitan untuk membuat seragam sekolah dasar, seragam ini terdiri dari celana, rompi dan dasi, untuk pembuatan dasi saya sudah memberikan cara menjahitnya pada artikel yang lalu.


Setelah semua bagian celana di jahit maka tiba saat nya untuk memasang ban pinggang celana, ban pinggang yang saya buat untuk celana seragam ini cara membuatnya sama seperti untuk pembuatan ban pinggang celana wanita karena lebih cepat dan mudah.


Untuk lebih jelas bagaimana proses penyelesaian ujung ban pinggang ini silahkan di simak cara nya sebagai berikut:

Penyelesaian ujung ban sebelah kiri


  • Pertama jahitlah ban pinggang celana ke bagian pinggang celana , setelah itu lipat ban celana  sampai menjadi selebar 3 cm dan perhatikan dimana bagian tengah nya lalu tusukan kancing hak ketok perempuannya ke dalam kain ban dan pastikan letak penusukan kancing hak ini pada posisi yang sejajar dengan garis resleting.





  • Di bagian dalam berikan sedikit kain keras pada kakinya maksud pemberian kain keras agar kain ban tidak mudah sobek, setelah itu masukan besi bagian bawahnya lalu bengkokan kaki kancing hak ini dengan di tekan ke arah dalam menggunakan gunting atau benda lainnya.





  • Jahit bagian ujung ban dengan di bentuk lancip lalu gunting lebihan kain nya agar bagus saat di balik, setelah itu balik keluar




  • lalu jahit maju mundur tepat pada sisi besi kancing hak agar ban pinggang celana tetap posisinya.




  • Hasil dari penyelesaian ujung celana bagian kiri ini akan tampak seperti gambar berikut.




Penyelesaian ujung ban pinggang sebelah kanan


  • Setelah ujung ban sebelah kiri selesai selanjutnya kita jahit bagian kanannya, pertama lipat ban celana sehingga menjadi selebar 3 cm lalu berikan tanda pada bagian tengah nya pada posisi sejajar dengan resleting, setelah itu tusukan kancing hak ketok laki-laki nya  tepat pada tanda kapur tersebut





  • Di bagian dalam masukan besi kancing hak ketok bagian bawah ke dalam kakinya lalu bengkokan ke arah dalam dengan menggunakan gunting





  • Lipat secara terbalik lalu jahit bagian ujung  ban celana tersebut 




  • kemudian balik keluar dan akan terlihat seperti pada gambar yaitu posisi kancing hak sejajar dengan resleting





  • Setelah itu tinggal kita jahit tindas keliling pada bagian bawah ban pinggang celana tersebut





  • Hasil dari penyelesaian ujung celana tersebut akan terlihat seperti ini, siap untuk proses selanjutnya.




Untuk pembuatan celana wanita, atau rok kancing hak ketok ini bisa kita ganti dengan kancing hak jahit, jadi kita tinggal menjahit ban  pinggang ini sampai selesai terlebih dahulu baru kemudian kancing hak nya di pasang.

Kiranya cukup sekian tutorial penyelesaian ujung ban celana yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini, silahkan di praktekan jika belum bisa. Dan terima kasih atas kunjungannya, nantikan tutorial saya berikutnya




cara cepat menjahit ujung ban pinggang celana