Halaman

    Social Items

CARA MEMBUAT POLA BOLERO

 kali ini saya akan memberikan tips untuk membuat pola bolero CARA MEMBUAT POLA BOLERO


CARA MEMBUAT POLA BOLERO,- Halo temen-temen kembali lagi bersama saya, kali ini saya akan memberikan tips untuk membuat pola bolero, adakah temen-temen sudah tau apa itu bolero? jika belum mari saya jelaskan dahulu ya. Bolero adalah semacam jaket yang pas di badan dengan ukuran setengah dada dan terbuka dibagian depan, bisa lengan pendek atau panjang bisa disebut juga jas pendek sampai ke pinggang.

Bolero sangat berfungsi sebagai outer wear saat kita harus menghadiri acara siang dan malam dalam satu hari. Kenakan bolero untuk menutupi bagian pundak saat mengenakan tube dress untuk acara siang. Saat malam, kenakann tube dress tanpa bolero dan tambahkan aksesoris misalnya kalung rantai panjang dan chunky necklance. Sepatu model strappy heels atau wedges menambah modis penampilan, tambahkan juga hair piece pada rambut jika ingin bergaya cute dan girlie.

Beriku cara membuat pola bolero :

pola bolero bagian depan


KETERANGAN DEPAN :
A1-A5 = 1/5 panjang punggung + 1,5 cm 
A5-A7 = 9cm garis siku 
A-A4 = 1/5 panjang punggung 
A4-R = 5cm 
R-R1 = 7-8 cm 
D-M = 2cm 
C-M1 = 2cm 
F-F2 = 2cm 
A5-A6 = 4cm

pola bolero bagian belakang

KETERANGAN BELAKANG :
A-C = panjang bolero 
C-F = 3 cm ( buat lipatan) 
A-B = 1/4 lingkar badan + 3 cm 
A-D = tinggi pinggang 
A-A1 = 1/5 panjang punggung 
A-A2 = 1/2 panjang punggung 
A2-A3 = 3 cm 
B-B1 = 1/4 lingkar badan + 2 cm 
D-D1 = 1/4 lingkar pinggang + 3,5 cm 
C-C1 = 1/4 lingkar pinggul + 3 cm 
C1-F1 = C-F = 3cm 
D-D2 = setengah D-D1 
X-X1 = 14 sd 20 cm buat sekingan

pola bolero bagian lengan


KETERANGAN LENGAN : 
A-B = 1/5 lingkar badan + 2 cm 
A-A1 = panjang siku 
A-A2 = panjang lengan + 1 cm 
A2-A3 = 4 cm (lipatan) 
B-B1 = 1/8 lingkar badan 
A1-C = lingkar siku + 1 cm 
A2-C1 = lingar lengan + 1 cm 
C1-C2 = A2-A3 = 4 cm

Bagi anda yang memiliki lengan besar , hindari bolero lengan pendek. Pilih bolero lengan panjang agar dapat menyembunyikan kelebihan lemak di bagian lengan. Untuk gaya ke pesta, pilih bolero atau cape dengan material mewah seperti velvet atau lace.

Nah itulah cara membuat pola bolero, semoga bisa membantu ya. Selamat mencoba.
Terimakasih sudah mampir ke article ini.

CARA MEMBUAT POLA BOLERO



selamat berjumpa kembali, pada artikel kali ini saya ingin memberikan kepada Anda gambar pola bolero yang merupakan jenis pakaian bagian luar untuk wanita, bertangan panjang dengan panjang baju hanya sampai pinggang, bahkan ada yang tidak mencapai pinggang, di gunakan sebagai pasangan untuk menutupi gaun pesta atau gaun malam dengan model tanpa lengan dan dibagian dadanya terbuka.


jenis pakaian ini ada yang menggunakan lapisan vuring dan ada juga yang tidak, bolero biasanya di buat tanpa penutup kancing,  disini saya akan memberikan 1 macam pola bolero kepada Anda, anda bisa berkreasi dengan membuat variasi bentuk bolero ini agar terlihat lebih menarik, seperti menambahkan garis princess, lipitan atau kerutan di bagian depan,kerah dan lain sebagainya, dan inilah pola bolero tersebut



untuk keterangan gambarnya, pertama kita buat dahulu pola dasar badan wanita sesuai dengan ukurannya, kemudian dari pola dasar tersebut di bentuk seperti gambar di atas, dan selanjutnya setelah pola selesai di buat tinggal  di aplikasikan ke kain untuk di potong dan di jahit sesuai dengan pola tersebut.

Karena model pakaian ini sederhana, jadi cara menjahitnya juga tidak terlalu memakan waktu lama, untuk urutan menjahit bolero ini adalah sebagai berikut:

  • Jahit obras semua potongan lengan maupun potongan badan
  • Jahit bagian tangan  dan kelim ujungnya
  • Jahit bagian depan dan buat lapisannya
  • Jahit lapisan kerung leher bagian belakang
  • Satukan bagian bahu dari kain depan dan belakang kemudian obras
  • Satukan bagian sisi bolero
  • Jahit lengan ke kerungan badan
  • Terakhir jahit dengan tusuk soom tangan lapisan bagian depan dan kerung leher belakang juga bagian keliman belakang
  • Setrika hingga licin dan bolero siap di gunakan

Bolero ini sama seperti rompi hanya saja menggunakan tangan, untuk pola tangannya ialah pola tangan biasa, silahkan pola ini di catat atau gambarnya disimpan, karena biarpun jarang ada yang membuat, namun sesekali pasti ada saja yang meminta untuk di buatkan jenis pakaian ini. Demikian postingan saya kali ini semoga bermanfaat dan terima kasih atas kunjungannya.

gambar pola bolero berikut keterangannya