Halaman

    Social Items

Link Banner

15 Tips Berpakaian Untuk Pria

Penampilan pada saat ini sangat penting bagi semua orang, yaitu sebagai pembentuk citra diri dan akan membantu kita mencapai kesuksesan. Karena bagaimanapun, cara orang memandang kita akan dimulai dari penampilan. Lalu bagaimana cara berpenampilan yang baik bagi seorang pria? Berikut adalah bebera tips yang bisa anda terapkan.

1. Ukuran pas yang Utama

Ukuran adalah faktor paling mendasar ketika anda memilih pakaian. Kebanyakan pria menggunakan pakaian yang terlalu besar, padahal kurang nyaman dipandang. Pastikan pakaian yang anda gunakan pas menempel di badan anda namun tidak terlalu ketat.

2. Sederhana

Kita semua ingin menggunakan pakaian yang terlihat luar biasa, tapi jangan melakukannya secara berlebihan. Jangan gunakan lebih dari tiga potong pakaian atau jangan gunakan pakaian lebih dari tiga warna. Jangan berpakaian seperti seorang Rockstar kecuali anda memang seorang anggota band.

3. Ubah pandangan anda tentang pakaian kasual

Pakaian kasual tidak harus selalu membosankan. Mungkin anda dapat mencoba menggunakan kaos yang berkerah untuk pakaian sehari-hari.

4. Perhatikan pakaian pendukung/ tambahan yang anda gunakan

Beberapa jenis sweater ada yang ramping, sedangkan jenis lainnya tebal dan besar. Aturan pertama dalam hal ini adalah anda harus mencocokkan antara pakaian atas dan pakaian bawah. Jika anda menggunakan sweater yang besar dan tebal dengan rajutan kasar, bawahan anda juga harus menggunakan bahan yang kasar.

5. Jangan pernah belanja pakaian seorang diri

Sulit untuk memperoleh pendapat yang baik dari penjual pakaian, karena orientasi mereka adalah komisi. Membawa teman akan membantu anda mendapatkan nasehat yang objektif dan jujur.

6. Sesuaikan dengan acara yang akan anda hadiri

Berlebihan dalam berpakaian mungkin akan buruk, tapi beranilah untuk sedikit mengambil resiko. Lebih baik sedikit berlebihan dalam berpakaian daripada tampak kurang sopan.

7. Kekuatan detail

Jangan meremehkan detail, penting sekali untuk memperhatikan detail. Seringkali hal-hal kecil dalam penampilan membuat anda tampak kurang elegan. Beberapa detail dalam berpakaian misalnya syal dan cara anda mengikat dasi.

8. Berinvestasi pada sepasang sepatu berkelas

Salah satu hal yang akan dilihat seorang wanita dari cara berpakaian seorang pria adalah sepatu. Cukup mudah untuk membersihkan pakaian dan membuatnya tampak baru, tetapi kebanyakan pria mengabaikan sepatunya. Tunjukkan bahwa anda adalah pria yang memiliki kelas dengan menggunakan sepatu yang bagus dan jaga sepatu tersebut tetap tampak berkelas.

9. Kaos polos atau logo kecil

Jika anda berjalan-jalan dengan pakaian berlogo besar akan tampak seperti papan billboard yang berjalan. Gunakan kaos dengan logo yang kecil atau polos akan tampak lebih berkelas.

10. Abaikan tren

Jangan membeli pakaian hanya karena tren, mengikuti tren beresiko memenuhi lemari anda dengan pakaian yang tidak lagi akan anda pakai karena trennya sudah habis. Gunakan pakaian yang anda sukai dan buat tren daya anda sendiri. Hal ini akan membantu anda menghemat uang dan pakaian dan membuat anda memiliki style sendiri yang akan lebih berkelas daripada mengikuti tren.

11. Jangan menjadi pencandu merek

Sebelum anda membeli sepoton pakaian, tanyakan kepada diri anda, apakah anda membelinya karena mereknya atau karena anda senang dengan model dan kualitasnya. Apakah anda akan tetap membelinya sekiranya tidak ada merek pada pakaian tersebut.

12. Terus kembangkan gambaran karakter diri anda

Investasikan waktu dan uang anda untuk membangun image anda karena itu adalah sebuah cara komunikasi yang penting dalam mendukung pendidikan, karir dan hubungan anda.

13. Tanyakan pendapat orang lain

Kebanyakan teman anda atau keluarga tidak akan mengatakan pendapat mereka tentang pakaian anda yang kurang pas, karena itu tanyakan kepada mereka tentang bagaimana pendapat mereka sejujurnya tentang penampilan anda.

14. Rawat janggut anda

Janggut dapat meningkatkan kesan maskulin, tapi rapikan janggut anda agar nyaman dipandang. jangan biarkan tumbuh berantakan dan malah jadi merusak penampilan anda.

15. Bereksperimen

Sekali-sekali keluarlah dari zona aman dan nyaman cara anda berpakaian. Coba untuk bereksperimen dengan gaya berbeda. Anda dapat melakukanya dengan mencoba gaya-gaya berpakaian yang berbeda dengan mencoba pakaian di toko.
Baca Juga
Load Comments